PROFIL DIRI
NAMA : MUJI ANTORO
ASAL SEKOLAH : SMKN 1 JAKARTA
TEMPAT / TANGGAL LAHIR : JAKARTA, 5 SEPTEMBER 1977
PENGALAMAN BEKERJA
SMKN 1 Jakarta 2006-sekarang
Saya mulai mengajar di SMKN1
Jakarta pada juli 2006 mata Pelajaran Produktif Teknik Komputer dan jaringan.
Dari 2006 - 2010 saya mengajar 3 hari selebihnya di SMK Tamsis. Mulai tahun
2010 saya mengajar full di SMKN 1 Jakarta karena kepala sekolah memberikan saya
tanggung jawab menjadi sekretaris dan PIC TeFa untuk jurusan TKJ. Saya menjadi
sekretaris, PIC TeFa jurusan dari 2010-2016, Ketua kegiatan pembimbing
guru/siswa dalam mengikuti pameran Educations Nasional/Internasional dari
2010-2019, wali kelas dari 2010-2020, pembimbing siswa PKL di industri dari
2009-sekarang, pembimbing siswa LKS (Lomba Kreatifitas Siswa) SMK propinsi dan
nasional dari 2012-sekarang, guru pamong mahasiswa Pemantapan Kemampuan
Mengajar (PKM) mahasiswa UNJ dari tahun 2016-2020, Panitia Inti Uji Kompetensi
Keahlian (UKK) Jurusan TKJ, Pembimbing ekskul KIR 2018-2020, Ketua Pelaksana program
sekolah SMK PK dan SMK BLUD tahun 2022 dan Kepala Program Keahlian Pengembangan
Perangkat Lunak dan Gim (PPLG) tahun 2022-sekarang.
SMK Taman Siswa 2 Matraman Jakarta Pusat 2004 – 2010
Saya mengajar di Tamsis 2 dari
tahun 2004-2010 mata pelajaran matematika jurusan Administrasi Perkantoran (AP)
sekarang Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP). Saya mendapat
pengalaman pertama kali mengajar ketika saya PPL (Praktik Pengenalan Lapangan)
di SMK Budaya selama 6 bulan. Saya diajari oleh guru pamong dalam membuat
perangkat pembelajaran, pengelolaan kelas dan cara menangani siswa yang
bermasalah. Berbekal pengalaman ketika PPL pada masa kuliah, saya terapkan di
SMK Tamsis. Saya mengajar 6 hari dari hari senin sampai sabtu dari pukul 12.45
17.15 kelas X dan XI AP. Namun mulai tahun 2006 saya hanya mengajar 3 hari. Di
SMK Tamsis Saya dipercaya menjadi wali kelas dan pembimbing PKL siswa di
industri serta diminta oleh Yayasan / kepala sekolah menjadi panitia kegiatan
seperti akreditasi sekolah, 17 Agustus, dan Uji Kompetensi Keahlian (UKK).
Dengan berat hati saya mengundurkan diri mengajar di Taman siswa tahun 2010
karena saya diminta mengajar full di SMKN 1 Jakarta.
Universitas Tujuh Belas
Agustus 1945 (UTA45) Jakarta
Pada bulan Januari 2018 saya mendapat informasi bahwa UTA 45 (Universitas Tujuh Belas Agustus 1945) Jakarta membutuhkan dosen kelas karyawan mata kuliah metode kuantitatif (3 SKS). Saya melamar dan Alhamdulillah diterima. Saya mulai bertugas pada bulan Maret 2018 mengajar di semester genap dan mahasiswa semester 3 makul metode kuantitatif (3 SKS) hari kamis pukul 19.00-21.00 WIB. Saya menjadi dosen bulan Maret - Agustus tahun 2018 dan 2019. Saya mengajar menggunakan metode PjBL dan Studi Kasus Penelitian. Mahasiswa mengadakan penelitian di sekitar mereka mulai dari pembuatan proposal dari Bab 1 (Pendahuluan), Bab II (Kajian Pustaka) dan Bab III (Metode Penelitian) sampai menjadi sebuah Penelitian ditambah Bab IV (Hasil Penelitian), Bab V (Kesimpulan dan Saran), Daftar Pustaka dan Lampiran penelitian. Dalam menentukan hasil penelitian metode kuantitatif menggunakan aplikasi SPSS dalam analisis statistiknya.